6 Cara Agar Mudik Tetap Fit

Tak terasa sebentar lagi hari kemenangan bagi yang menjalankan ibadah puasa telah tiba. Sebagai bagian dari tradisi lebaran, banyak yang bersiap-siap untuk mudik.

Biasanya, perjalanan jauh yang ditempuh saat mudik, apalagi masih berpuasa kerap menimbulkan kelelahan. Resikonya juga mudah sakit. Tak heran, ada orang yang harusnya bersukacita menyambut idul fitri di kampung halaman, malah tergolek sakit. Nah, ada beberapa panduan agar tucbuh tetap fit selama mudik.

sci-pusat.blogspot
1. Tidur minimal 6 jam seminggu sebelum mudik

Pastikan untuk mencukupi jam tidur sebelum melakukan perjalanan mudik yang jauh dimulai pada seminggu sebelum mudik. Usahakan untuk tidur setiap malamnya minimal 6 jam.

“Jika hanya memenuhi jam tidur selama semalam sebelum mudik tapi seminggu sebelumnya hanya tidur 3-4 jam saja per malam ya percuma, tubuhnya pasti masih kurang tidur. Kondisi tersebut masih belum baik untuk melakukan perjalanan jauh, apalagi bagi pengendara,” terang dr Ade.

2. Sediakan air mineral botol dalam jumlah yang cukup banyak

Selain digunakan untuk minum dan mencegah tubuh dari munculnya kondisi dehidrasi yang dapat menimbulkan kondisi lemas dan rasa haus yang berlebihan, air mineral botol juga dapat dimanfaatkan untuk bilasan jika sewaktu-waktu ingin buang air kecil tapi tidak menemukan air bersih di toilet umum.

3. Siapkan bekal makanan yang cukup dari rumah

Meskipun saat lapar bisa berhenti sesaat di rest area atau warung di pinggir jalan, namun jauh lebih baik jika bisa membawa makanan sendiri dari rumah. Selain lebih hemat, kebersihannya juga akan jauh lebih terjaga dan meminimalisasi risiko infeksi.

4. Jangan paksakan tubuh jika lelah

Jika memang di tengah perjalanan kondisi tubuh sudah mulai drop dan tidak memungkinkan untuk melanjutkan perjalanan, maka memang sebaiknya segera minggir dan beristirahat sejenak. Berikan efek rileks pada tubuh, sebab tidak ada zat apapun yang bisa menghilangkan efek mengantuk selain tidur.

“Saat mengantuk berarti otak sangat membutuhkan waktu untuk istirahat secara total. Jika dipaksakan untuk terus melanjutkan perjalanan, bukan tidak mungkin justru akan membahayakan perjalanan Anda,” ujar dr Ade.

 

wspavilion.com
5. Jangan biarkan pengendara sendirian saat mengantuk

Pastikan ada orang lain di sebelah pengendara atau sopir yang bisa terus mengajaknya berbicara dan mengobrol. Ini untuk membantu menjaganya tetap fokus dan terjaga. Akan jauh lebih baik jika memang ada orang lain yang bisa mengendarai kendaraan tersebut, sehingga setiap beberapa jam tertentu bisa bergantian untuk berkendara.

6. Pastikan pengendara tidak memiliki kebiasaan mendengkur

Jika memang Anda memiliki kebiasaan untuk mendengkur saat tidur maka sebaiknya jangan berkendara dengan kendaraan sendiri. Sebab, pendengkur memiliki kondisi sleep apnea dan hypersomnia atau rasa kantuk yang berlebihan. Sehingga bisa dikatakan mungkin ia kan merasa ngantuk secara berlebihan dan berbahaya jika dibiarkan mengendarai kendaraan dalam waktu yang cukup lama.

 

Sumber:
detik

Agar Perut Tak Kembung Saat Puasa

Gangguan perut kembung biasanya muncul karena salah makan saat sahur maupun berbuka, misalnya pada orang yang memiliki sakit maag. Misalnya makan terlalu banyak goreng-gorengan dan berlemak, serta makanan yang memproduksi gas. Untuk mengatasinya, hindari terlalu banyak makanan berminyak, berlemak, dan memproduksi gas.

Kendala perut kembung sering dialami pada awal-awal puasa. Efek tidak nyaman ini terjadi karena akibat perubahan pH dalam tubuh. Perubahan pH muncul disebabkan oleh perubahan pola makan dan proses adaptasi yang dilakukan oleh tubuh.
 

 
 
Agar puasa tetap nyaman, coba perhatikan beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari saat makan Sahur untuk menghindari perut kembung :

    1. Makanan yang mengandung gas (ubi, lemak, sawi, kol, pisang ambon, minuman bersoda)

    2. Makanan yang merangsang produksi asam (kopi, alkohol, sari buah sitrus)

    3. Makanan yang sulit dicerna (makanan berlemak)

    4. Makanan yang merusak dinding lambung (cuka, makanan pedas, bumbu yang merangsang).

    5. Sebaiknya hindari makan mie instan karena bisa membuat rasa mual dan kembung.

 

Sumber:
infosehatz

4 Tips Memilih Tablet

Tablet sekarang makin menjamur dengan berbagai merk dan fitur yang ditawarkan. Mulai dari yang ternama hingga produk lokal. Bagaimana memilih tablet agar tidak membuang-buang uang Anda?

Ada 4 tips yang semoga berguna dalam memilih tablet. 

pcadvisor.co.uk
1. Pastikan visi Anda dengan tablet incaran. Sebelum melangkah ke counter penjualan tablet, coba tanya dalam hati, “Untuk apa saya membeli tablet?” Setiap jenis tablet sesuai merk pasti ada kelebihan dan kekurangannya, karena itu sebaiknya pastikan agar tak menyesal belakangan.

Contoh, kalau Anda ingin memakai sebanyak mungkin aplikasi, pilihan terbaik pastinya iPad. Dan ini bersaing dengan Galaxy yang walaupun masih setingkat di bawah keluaran Apple. Kalau Anda ingin sering terhubung dengan perangkat komputer yang berbasis Windows, dibanding iPad maka sebaiknya pilih sistem operasi yang mendukung Windows.

2. Perhatikan kapasitas data. Ada banyak pilihan tablet sesuai kapasitas data, misalnya 16 GB, 32 GB, 64 GB hingga 128 GB. Harga yang berkapasitas kecil pasti jauh lebih murah, namun apakah cukup dengan segala kebutuhan Anda? Kalau Anda ingin mengoleksi lagu, foto, aplikasi, pastinya 16 GB kurang tepat.

Lalu harus memilih tablet berkapasitas besar 128 GB? Tidak juga. Anda tentu tak akan menggunakan tablet untuk segala hal. Kecuali Anda pengusaha film atau pecandu yang ingin memasukkan semua film di tablet. Tentu tak ada anjuran yang kaku soal ini, kembalikan lagi pada poin pertama, “Apa tujuan saya membeli tablet?”

3. Perlukah Data Plan? Pada banyak tablet terkini sering ditawarkan Data Plan sebagai opsional sehingga Anda bisa menggunakan internet 3G atau 4G. Namun terkadang uang yang harus Anda bayarkan di akhir bulan malah lebih mahal dibanding Anda menggunakan jasa wifi. Kalau di suatu tempat tanpa jaringan wifi, toh Anda masih bisa menggunakan telepon genggam sebagai induk dan tablet memanfaatkannya. Tampaknya, uang yang harus Anda keluarkan per bulan lebih murah dari Data Plan.

4. Ingat “Harga Penentu Kualitas”. Bagaimanapun hal ini berlaku pada segala macam barang yang Anda beli, termasuk tablet. Kalau Anda berencana punya tablet tanpa bosan dan berusia panjang, tak ada salahnya memilih dengan harga sedikit tinggi.

Hal ini berkaitan dengan poin no 2. Sebagai contoh, sebuah tablet dari satu merek A menawarkan opsi 8 GB, 16 GB, dan 32 GB. Harga yang berkapasitas 8 GB pasti jauh lebih murah, tapi apakah sesuai dengan kebutuhan Anda? Selain itu, tablet dengan merek terpercaya dan jaringan servis yang luas sebaiknya jadi pilihan.

Sumber:
voices.yahoo.

Manfaat Lain Pasta Gigi

Pasta gigi a.k.a. odol bukan hanya bermanfaat untuk membersihkan gigi. Bisa juga dipakai untuk hal lain, mulai dari alat pembersih hingga pereda gatal. Berikut tipsnya.
 
 
Bersihkan Dinding Rumah

Secara mengejutkan, pasta gigi juga berguna untuk membersihkan dinding rumah. Ketika anak-anak menorehkan crayon di dinding, biasanya sulit untuk bisa menghapus dari dinding hanya dengan spons atau air. Oleskan pasta gigi di atas noda crayon untuk membersihkan coretan yang menodai dinding. Tekstur pasir yang dimiliki pasta gigi dapat mengatasi residu lilin yang tertinggal dari crayon.

Atasi Gigitan Serangga

Rasa gatal atau benjolah umumnya kerap mengikuti gigitan serangga. Pasta gigi dapat mengurangi dampat setelah digigit serangga. Oleskan sesendok kecil pasta gigi dengan mint pada area yang digigit serangga. Pasta gigi memiliki efek mendinginkan dan memberi rasa baal  di kulit.\

Menyegarkan Tangan
Membuat  sup dan sulit menyingkirkan bau bawang putin dari tangan? Balurkan pasta gigi ke kain basah dan gosok hingga berbusa lalu oleskan ke tangan  seperti halnya di mulut Anda. Pasta gigi akan menghilangkan bau tak sedap dari tangan layaknya di mulut Anda.

Bersihkan Perhiasan

Pasta gigi dapat dimanfaatkan untuk membersihkan kalung, anting-anting dan aksesori Anda. Caranya, gosokkan pasta gigi ke cincin, kalung atau anting dengan sikat lembut (jika tak ada, gunakan jari). Lalu bilas dengan air hangat. Cara ini dapat digunakan pada beberapa aksesori berbahan metal namun jangan gunakan pada bahan yang halus maupun mutiara.

Info singkat:
Sebelum raksasa kosmetik  Johnson & Johnson memasukkan pasta gigi ke dalam kemasan tube di tahun 1873, pasta gigi umumnya  dijual dalam stoples kaca. Apa yang mendorong inovasi pasta gigi dalam tube? Ya. Pasta gigi akhirnya dikemas dalam tube agar  lebih mudah digunakan saat bepergian.

Sumber:
tabloidnova

7 Tips Agar Baterai Smartphone Awet

Keberadaan smartphone sudah semakin umum dewasa ini. Kelengkapan fitur yang serba terhubung ke internet dan jejaring sosial membuat telepon genggam menjadi kebutuhan primer sehari-hari.

Keluhan yang sering terdengar dari pengguna smarphone biasanya soal daya tahan baterai. Terlalu cepat habis hingga baterai yang paling awet hanya setahun, lalu harus ganti yang baru. Apakah memang smartphone jadi ‘pelahap’ energi? Adakah cara membuatnya lebih awet? Dikutip dari dailymail dan apple.com, coba perhatikan tips di bawah ini.

money.cnn.com
1. Ketahui dengan baik berapa lama daya tahan baterai pada telepon genggam Anda. Artinya, harus tahu berapa kuat baterai bila telepon digunakan terus-menerus, dan berapa lama waktu siaga (standby). Dengan memahami hal ini, Anda bisa tahu kapan saat yang tepat harus men-charge baterai.

2. Kapasitas baterai terbaik agar awet harus dalam batasan berikut: Upayakan baterai ada di atas posisi 50% dan di bawah 100%. Mengisi baterai telepon sebaiknya tidak sampai penuh (full) 100%.

3. Membiarkan telepon genggam dalam posisi charge walau sudah mencapai kondisi full akan memperlemah daya tahan baterai dengan cepat. Jadi, perhatikan saat Anda men-charge baterai telepon.

4. Optimalkan pengaturan pada telepon Anda. Contoh: Beberapa aplikasi harus berjalan dengan selalu terhubung ke internet seperti misalnya e-mail atau bahkan layanan GPS. Sebaiknya matikan bila tidak dipakai karena cepat menguras daya tahan baterai.
 

fasttechblog.com
5. Gunakan Auto-Brightness agar telepon Anda bisa mengatur sendiri kondisi cahaya pada waktu dan tempat tertentu. Mengatur kecerahan layar pada tingkat tinggi memakan daya tahan baterai.

6. Banyak smartphone dilengkapi dengan fitur  “push” untuk sinkronisasi e-mail atau account pada internet. Gunakan manual sync agar bisa menghemat baterai.

7. Jika Anda berada pada daerah yang susah mendapat sinyal, gunakan Airplane Mode atau Flight Mode. Ponsel akan selalu mencari sinyal agar terhubung dengan jaringan, nah pada daerah tertentu hal ini membuat ponsel bekerja lebih keras. Akibatnya tentu saja membutuhkan energi lebih banyak dari baterai.

Semoga tips di atas dapat membantu.

 

Sumber:
dailymail.

Ini Caranya Agar Perut Kenyang tapi Tidak Gemuk

Kenyang merupakan perasaan puas atau penuh pada perut setelah makan. Kondisi psikologis dan pengaruh sosial juga berpengaruh kuat pada apa, kapan, dan berapa banyak yang Anda makan.

Kebosanan, stress, dan kesedihan juga dapat mempengaruhi napsu makan Anda. Lalu apakah kenyang itu selalu membuat Anda gemuk?

Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, sebaiknya Anda pahami dahulu penjelasan berikut ini.
Apakah Anda benar-benar Lapar?

Rasa lapar disebabkan oleh tiga hal yaitu, menurunnya gula darah tersimpan, lambung yang kosong, dan aroma makanan.

Otak membutuhkan 20 menit untuk menerima pesan tentang apa yang terjadi di perut (lapar dan kenyang). Nah, untuk mengetahui apakah Anda benar-benar merasa lapar sebaiknya Anda minum beberapa gelas air sebelum mulai makan, karena tubuh yang dehidrasi juga bisa memicu rasa lapar. Cara ini akan menghindarkan Anda dari makan membabi buta dan rakus.

Berikut 4 nutrisi penting yang bisa membantu Anda kenyang lebih lama:

1. Protein

Protein ternyata lebih mengenyangkan daripada karbohidrat maupun lemak. Masukkan protein pada setiap menu makanan Anda seperti telur, baik telur rebus atau omelet saat sarapan, ikan, susu dan yoghurt.

2. Karbohidrat Kompleks

Karbohidrat kompleks memiliki kadar gula yang stabil karena mengandung molekul gula yang kompleks dan tidak dicerna secara cepat. Hal ini membuat tubuh memiliki energi dalam jangka waktu lebih lama karena kadar gula dalam darah tidak melonjak ataupun menurun secara drastis.

Karbohidrat kompleks juga memberikan stimulus serotonin pada tubuh, yakni senyawa yang mengendalikan emosi dan juga napsu makan.

Contoh makanan mengandung karbohidrat kompleks di antaranya, beras merah, gandum dan olahannya, ubi, dan masih banyak lagi.

3. Lemak Baik

Saat berdiet, tubuh Anda tetap membutuhkan lemak (lemak baik). Lemak baik dalam makanan dapat merangsang hormon yang membantu para pelaku diet merasa kenyang lebih lama. Sumber lemak sehat bisa didapatkan dari ikan, biji-bijian, atau kacang-kacangan. Makanan tersebut juga bisa dikonsumsi sebagai menu camilan.

4. Tambahkan Serat

Tambahkan pula makanan kaya serat seperti sereal, sayuran, dan buah-buahan segar dalam menu sarapan Anda. Makanan kaya serat dapat membantu Anda kenyang lebih cepat, sekaligus membantu memperbaiki kesehatan pencernaan saat sedang berdiet. Tingkatkan konsumsi sayuran dan buah-buahan dalam menu diet dan dapatkan nutrisi pentingnya.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda coba agar perut Anda tetap kenyang saat berdiet. Jadi apakah kenyang itu menggemukkan? Selama Anda mengerti proses di atas, dan cara menjaga perut tetap kenyang, maka kenyang tidak akan menggemukkan.

Sumber :
duniafitnes.com

7 Ide Kreasi Cantik dari Barang Bekas

Barang-barang bekas di rumah seringkali berakhir di tempat sampah. Walau mungkin sempat terpikir untuk memanfaatkannya, tapi jadi apa?

Beberapa ide di bawah ini mungkin bisa jadi inspirasi dalam mengolah barang-barang bekas tersebut. Tidak perlu menjadi seorang seniman profesional untuk membuat barang-barang dibawah ini.

1. Vas Bohlam

Masih memakai bohlam untuk menerangi rumah Anda? Segera ganti dengan lampu hemat energi yang lebih terang dan bersahabat dengan rekening tagihan anda.

Selanjutnya ubah bolam bekas anda menjadi sebuah vas bunga seperti pada gambar di bawah. Cukup mudah namun tampak berkelas bukan?

2. Lampu Sendok Plastik

Desainer yang pertama menciptakan lampu unik ini bernama Yaroslav Olenev. Ide lampu yang terbuat dari sendok plastik dan sebuah botol minuman plastik ini memenangkan penghargaan pada nominasi “Desain dan Ekologi” yang diselenggarakan oleh majalah “FutureNow” pada tahun 2010.

Untuk membuat lampu ini, Anda membutuhkan botol minuman plastik, ratusan sendok plastik, lem tembak, cutter, tang potong, lampu hemat energi dan beberapa meter kabel sesuai keperluan.

3. Wall Art Gulungan Tisu Toilet

 
Anda pecinta seni, namun keuangan Anda saat ini belum mendukung untuk membeli wall art yang harganya selangit? Tidak usah gundah, Anda bisa membuatnya sendiri!

Siapkan gunting, lem, penjepit rambut, pewarna metal, dan beberapa gulungan tisu toilet bekas. Lakukan langkah-langkah seperti gambar di bawah dan Voila! Tembok rumah Anda sekarang mempunyai Wall Art yang indah!

 
4. Lampu Tenaga Matahari

Lampu yang terbuat dari sebuah botol minuman plastik yang diisi penuh dengan air ini bisa menerangi rumah, garasi, maupun gudang anda tanpa menambah tagihan dari PLN tentunya.

Berkekuatan 55-60 watt dari terik matahari, ide ini pertama ditemukan di Filipina dan diterapkan untuk membantu perumahan kumuh disana.

5. Lampu Kardus Susu

Desainer Ed Chew yang berasal dari Malaysia ini berbagi ide kerennya cara membuat lampu hias keren yang hanya terbuat dari kardus susu bekas yang dapat Anda temui sehari-hari.

Anda dan anak Anda harus minum susu kotak dengan jumlah yang cukup banyak untuk membuat lampu ini tentunya.

6. Tas Pop Tabs


Seperti namanya, tas ini terbuat dari pop tabs (tombol pembuka pada minuman kaleng). Siapkan tang potong, pelepas staples, kunci tua, dan pop tabs (paling tidak anda membutuhkan ratusan untuk membuat sebuah tas).

 
7. Vas dan Tempat Lilin

Dengan sebuah mangkuk bekas makanan kaleng dan beberapa penjepit untuk jemuran, Anda bisa membuat sebuah vas untuk tanaman Anda yang terlihat klasik dan natural.

Ditambah dengan sebuah gelas dan sebatang lilin yang menyala di tengahnya, Anda akan merasakan suasana restoran mahal dan makan malam romantis di meja makan Anda.

Sumber:
kapanlagi

Cara Mudah Membersihkan CD yang Baret

Pembersih CD dan DVD sudah banyak di pasaran, tapi terkadang ketika stok habis atau dalam keadaan darurat coba saja dengan tips di bawah ini.

Pisang
Cara pertama gunakan saja pisang. Ini berlaku bila CD/DVD tidak terlalu rusak berat. Lihat video berikut.

Odol
Di tingkat kerusakan yang lumayan parah, sebaiknya gunakan pasta gigi atau odol bisa kok dipakai untuk membersihkan CD/DVD yang rusak penuh goresan (baret). Lihat videonya di bawah ini.

Braso
Bila sudah sangat parah, cairan pengkilap logam, atau banyak di pasaran dengan merk Braso juga bisa dibilang paling efektif membersihkan CD/DVD yang penuh goresan.

Perlu diingat, karena zat pada Braso sangat keras maka sebaiknya lihat dulu kondisi CD/DVD kamu. Kalau masih 95% bagus sebaiknya jangan, namun kalau goresannya sangat banyak, sangat susah dibaca, barulah pakai Braso. Lumayan ampuh mengembalikan kondisi seperti semula.


Catatan:
Jangan bersihkan CD/DVD dengan gerakan melingkar. Melainkan bersihkan tegak lurus dari arah pusat lingkaran ke bagian terluar.

Sumber:
wisebread

Cara Pakai Sumpit yang Benar

Setiap makan mie ayam, mie bakso, atau hanya indomie, saya jarang menggunakan sumpit. Alasannya sederhana, tidak tahu caranya. Bodoh, ya? Hahaha…

Setelah memperhatikan orang Cina dan Jepang yang biasa memakai sumpit, sekaligus cari artikel cara memegang sumpit yang benar, akhirnya ketemu juga. Bagi yang belum tahu dan ingin bisa memakai sumpit, inilah caranya dirangkum dari carakomplit.com

 ifood.tv

1.  Pertama-tama ambil dulu satu buah sumpit. Sumpit tersebut silakan diletakkan pada tangan kiri atau tangan kanan sesuai dengan kebiasaan kamu. Letakkan sumpit diantara jari tengah dan telunjuk. Sedangkan bagian pangkal sumpit melewati perbatasan antara telunjuk dan ibu jari.

Tidak usah terlalu kaku, bayangkan bagaimana saat kamu menggenggam pensil atau pulpen, lalu cobalah memegang sumpit seperti itu.

2. Berikutnya silakan ambil sumpit yang kedua, letakkan pada posisi yang sama dengan sebelumnya. Bagian pangkal sumpit akan berada diantara telunjuk dan ibu jari, sedangkan bagian ujung sumpit menempel pada jari tengah. Jadi satu sumpit menempel pada ibu jari, dan satunya lagi pada jari tengah. Posisi ibu jari mengunci kedua sumpit ini agar tidak terlepas.

chinadaily.com.cn
3. Setelah memegang dengan benar, kamu bisa mencoba mengambil makanan atau benda dengan sumpit. Jika kamu memegang dengan benar, sumpit tidak akan bergerak maju mundur saat mengambil makanan, melainkan bergerak ke atas dan ke bawah untuk menyesuaikan dengan ukuran makanan.

Untuk melakukan ini, silakan kamu gerakkan sumpit yang menempel pada ujung jari telunjung. Dengan menggerakkan sumpit ini, kamu tidak perlu lagi menggerakkan sumpit yang satunya. Dengan mengencangkan jari telunjuk, maka sumpit akan terbuka. Sebaliknya, saat kamu membengkokkan telunjuk, maka sumpit akan tertutup.

Nah, itu tadi adalah salah satu cara memegang sumpit. Sebenarnya cara memegang sumpit sangat beragam, tergantung dari bagaimana seseorang belajar.

Alternatif lain memegang sumpit adalah dua pangkal sumpit melewati celah antara ibu jari dan jari telunjuk (sama dengan cara sebelumnya), hanya saja posisi ujung sumpit sedikit berbeda. Sumpit pertama berada di atas jari manis, sedangkan sumpit kedua diapit oleh jari telunjuk dan jari tengah.

Jadi saat ingin mengambil makanan, sumpit pertama diam dan sumpit kedua bergerak naik turun untuk menyesuaikan ukuran makanan.

Jika kamu melakukan hal ini beberapa kali, maka kamu pasti bisa fasih memakainya. Makan dengan sumpit sama halnya dengan menulis dengan pulpen. Setiap orang memiliki cara yang berbeda-beda untuk menggunakannya.

Cara Memperkuat Sinyal Wifi Darurat

Kadangkala sinyal wifi tidak menyebar merata, sehingga kegiatan berinternet jadi lambat. Sinyal lemah dapat disebabkan beberapa sebab. Jarak antara WiFi router yang terlalu jauh, tembok yang tebal, keberadaan obyek metal bisa saja menjadi penyebabnya.

Ada sebuah cara yang terbilang cukup mudah guna mengatasinya. Yang dibutuhkan hanya kaleng bekas minuman ringan. Bagi yang suka mengikuti artikel pakar TI Onno W. Purbo pasti sudah memahaminya.

Singkatnya, beginilah caranya:

1. Ambil kaleng bekas minuman, potong melingkar bagian atas dan bawahnya.

2. Sisakan beberapa centimeter.

3. Lalu potong lagi sisi badang kaleng menjadi dua bagian

4. Bentangkan bagian badan kaleng yang sudah terbagi dua

5. Taruh bagian bolong di atas kaleng pada antena modem.
6. Viola, selesai. Semoga sinyalnya bertambah kuat sekarang

Supaya lebih jelas, bisa lihat pada video di bawah ini.
 
Sumber:
merdeka

« Older entries